Rabu, 03 Agustus 2011

Generasi Qur'ani

Bismillahirrahmanirrahim.....
Anak Cinta Qur'an

Hari ini,,, teringat lagi tentang materi ngaji kemarin. Hal yang paling menyentil adalah tentang " Membina Generasi Qur'ani" .
Langsung juga pikiranku teringat dengan anak muridku yang ada di UQ. Yang selalu tampil tasmi atau tilawah Al-Qur'an di event2 UQ. Subhanallah, betapa bangganya mungkin yang menjadi orang tuanya. Memiliki anak yang sholih seperti Ridho. 
Ya, nama anak muridku itu Ridho. Memang bukan aku langsung c yang memegang T2Qnya. Tapi ya aku aja yang bukan gurunya secara langsung sudah bangga dan memuji keMaha BesaranNya atas anugerahNya pada Ridho.
Subhanallah.... anakku nanti kayak Ridho ga ya??
Insya Allah ta...  Insya Allah bisa, bahkan lebih baik
Bagaimana caranya agar punya jundi2 yang shalih semisal Ridho githu???

Ya mulai dari dirimu sendiri ta, mau ga melahirkan, mendidik, membentuk generasi penerusmu sebagai generasi yang shalih dan qur'ani??
Kalau jawabannya YA!!. Maka harus dari sekarang mau terus berbenah diri, mempersiapkan diri untuk membina generasi qur'ani.

Me
Sebelum membina yang lain, maka yang harus dibina terlebih dahulu adalah diri kita sendiri. Membiasakan terus berinteraksi pada Al-Qur'an setiap hari. Tidak hanya sekedar dibaca saja arabnya, tetapi pahami arti serta maknanya lantas amalkanlah dalam keseharian hidup.
Berakhlak pula yang qur'ani, mengajarkan pada orang lain, menyampaikannya walau hanya 1 ayat kepada diri sendiri dan orang lain.

Umi juga bilang kemarin, Kita sebagai calon generasi yang "melahirkan" generasi qur'ani tersebut, jagalah diri kita dari apa yang diharamkanNya.
Menjaga harta kita dari yang haram, hanya mengambil yang menjadi hak kita saja, hanya memasukkan makanan yang halal lagi baik ke dalam mulut kita. Sehingga "rahim2'' kita Insya Allah baik untuk menjadi "tempat" benih2 lahirnya generasi Qur'ani di masa mendatang nanti. Amin, Insya Allah

Ya Allah, kala ku menuliskan hal ini ada sepercik rasa haru yang membuncah dalam dada. Akankah harapku akan menjadi nyata. Jikalau memang sampai ini semua terwujud, betapa bahagianya diri ini Ya Allah....

Semoga Ya Allah, Engkaulah Yang Maha Mengetahui

Bismillahirrahmanirrahim,,,,, Ya Allah, hamba meniatkan, mengazzamkan diri untuk membina diri dan generasi penerus Islam menjadi generasi Qur'ani yang berakhlakul karimah. Cinta Allah, Cinta Rasul dan Cinta Al-Qur'an. Berguna bagi agama, bangsa, negaranya serta berbakti pada orang tuanya. Insya Allah hamba meniatkan ini hanya untuk bersyukur padaMu dan memanfaatkan sebaik2nya anugerah yang telah KAU karuniakan kepadaku.Jauhkan lah hamba dari segala godaan syaitan yang akan menghasut segala niat hamba dari segala hal yang buruk.

Ya Allah, Engkaulah Yang Maha Kuat, Maka berikanlah hamba kekuatan agar hamba bisa membina diri hamba menjadi panutan yang baik untuk generasi penerus hamba

Ya Allah, Engkaulah Pemberi Petunjuk sebaik baiknya Petunjuk hanya dariMu, maka tuntunlah hamba selalu dalam petunjukMu, pada jalanMu dan koridor syari'atMu ya Allah

Ya Allah, Ingatkanlah hamba ketika mulai goyah niat ini dalam perjalan kedepannya, Ingatkanlah kala godaan yang melenakan yang pelan2 bisa memhentikan langkah hamba

Ya Allah, hamba yakin Engkau tidak akan pernah meninggalkan hamba2Mu berjuang sendiri. Selalu, KAU berada didekat kami, bersama menemani perjuangan ini. Meski berat tapi bukan hal yang mustahil diwujudkan jika hamba telah mengazzamkan dengan kuat niat ini. Insya Allah

Ya Allah, Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengabulkan do'a2 hambaNya... hamba yakin Engkau tidak akan meninggalkan tangan kosong kepada seorang hamba yang telah mengadahkan tangannya untuk memohon kepadaMu apalagi untuk kebaikan.

Maka kabulkanlah yang terbaik untuk hamba Ya Allah, sesumgguhnya Engkau Yang lebih Mengetahui segala kebaikan untuk hamba...

Terima Kasih Ya Allah telah mendengar do'a hamba

Terima Kasih Ya Allah telah  menjawabnya....
My Future Child

* Leganya telah curhat padaMu Ya Allah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung ke Blog Lifelong Learner ini
Untuk mempererat tali silaturrahim, silahkan tinggalkan jejakmu disini agar saya pun bisa berkunjung ke blog anda, salam ^^